KORMI Apresiasi Maryanto Jadi Juara 2 di 24 Horas de Cantabria Ciudad de Santander 2022

Web Admin Minggu, 01 Januari 2023 08:00

Ketua Umum Komite Olahraga Masyarakat Indonesia atau KORMI Nasional Hayono Isman mengapresiasi prestasi yang diraih Ketua Umum Satria Nusantara, Maryanto sebagai juara 2 kategori open diajang lari 24 Horas de Cantabria Ciudad de Santander 2022.

24 Horas de Cantabria Ciudad de Santander 2022 merupakan ajang olahraga lari selama 24 jam yang dilakukan pelari mulai dari tanggal 3 hingga 4 September 2022 di Santander Cantabria Spanyol.

"Suatu kehormatan dan apresiasi kepada Maryanto yang berhasil membawa nama Indonesia sebagai juara 2 kategori open diajang lomba yang diikuti tidak hanya Indonesia dan Spanyol saja melainkan Brasil, Argentina dan juga Ekuador," ucap Hayono Isman kepada TIMES Indonesia, Senin (5/9/2022).

Hayono mengungkapkan, meskipun memasuki usia Lansia, Maryanto yang berusia 60 tahun ini tetap semangat menjaga kesehatan fisiknya dengan berolahraga.

"Beliau merupakan sosok Lansia yang tetap semangat berolahraga untuk membangun fisik dan bugar serta bermental juara," ungkapnya.

KORMI Sebagai komite tempat berhimpunnya induk organisasi olahraga, salah satunya Satria Nusantara, Hayono berharap ini bisa menjadi contoh yang baik bagi seluruh kalangan khususnya generasi muda untuk tetap berolahraga dan bisa mencapai kebugaran.

"Hal ini penting karena olahraga bukan hanya untuk kesehatan tetapi juga kebugaran secara fisik maupun mental. Karena sehat saja belum tentu bugar, tetapi kalau bugar sudah pasti sehat," terangnya.

"Sekali lagi, selamat kepada Ketua Umum Satria Nusantara Pak Maryanto yang telah meraih juara 2 kategori open dalam ajang lari 24 Horas de Cantabria Ciudad de Santander 2022 di Spanyol," tandas Ketua Umum KORMI Hayono Isman.